SATGAS PENANGGULANGAN COVID-19 KALURAHAN GIRIWUNGU SAMBANG WARGA ISOLASI MANDIRI
Mas Carik 26 Juni 2021 19:23:51 WIB
Pada hari Minggu, 26 Juni 2021 Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 Kalurahan Giriwungu dipimpin langsung oleh Lurah Giriwungu selaku ketua dan jajarannya serta didampingi oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kalurahan Giriwungu melakukan sambaing warga yang sedang menjalani isolasi mandiri akibat paparan positif covid-19 di Padukuhan Pudak, Giriwungu. Terdapat 2 keluarga yang sedang menjalani isolasi mandiri tersebut. Selain melakukan sambaing warga Satgas Penanggulangan Covid-19 Kalurahan Giriwungu juga memberikan bantuan logistic berupa sembako dan kebutuhan sehari-hari bagi keluarga tersebut. Selain itu Lurah Giriwungu selaku pimpinan rombongan juga memberikan motivasi moril kepada keluarga tersebut agar tetap tenang dan jangan panik, “dengan isolasi mandiri dan menjauhi kerumunan paling tidak panjenengan sudah membantu petugas untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dan tidak usah cemas karena panjenengan sekeluarga pasti akan terbebas dari covid usai menjalani isolasi mandiri” paparnya.
Setelah kegiatan sambang warga tersebut Satgas melanjutkan menyambangi dan melakukan pengecekan tempat hajatan di Padukuhan kediaman Bp Tukirin Klepu Giriwungu. Pelaksanaan hajatanpun terpantau tetap menerapkan protokol kesehatan dan telah sesuai dengan Instruksi Bupati Gunungkidul yang ditindaklanjuti dengan Surat Ijin dari Panewu Panggang. Di semua sisi tempat hajatan, baik di depan, tengah bahkan di dapur telah sesuai dengan prokes yang ada, karena Satgas Kalurahan juga telah mengerahkan Satgas tingkat Padukuhan yang secara khusus bertugas memperketat prokes selama acara hajatan berlangsung.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |